Jumat, 10 Mei 2013

Manusia Dan Cinta Kasih


 Manusia dan cinta kasih adalah bagaikan sayur tanpa garam itu rasanya tidak lengkap dan sama seperti manusia juga, jika manusia tidak mempunyai cinta kasih maka manusia itu tidak bisa melengkapi hidupnya karena cinta kasih sangat diperlukan oleh manusia untuk mengisi kekosongan hatinya.

Tanpa rasa cinta dan kasih kita tidak bisa merasakan apa itu yang namanya cinta dan apa itu yang namanya kasih, jika manusia tidak bisa merasakan cinta dan kasih maka dia pun tidak bisa memberikan rasa cinta dan kasih itu kepada seseorang atau siapapun yang mengharapkan cinta dan kasih dari dirinya.

Berbeda dengan manusia yang mempunya rasa cinta dan kasih, manusia yang mempunyai rasa cinta dan kasih akan menjadikan hidupnya penuh dengan warna, karena dia bisa merasakan atau pun memberikan rasa cinta dan kasih kepada seseorang yang mengharapkan cinta dan kasih orang tersebut.

Memberikan rasa cinta dan kasih itu tidak harus memilih kepada siapa kita harus memberikan, kita bisa memberikan rasa tersebut kepada Tuhan kita, orang tua kita, teman atau sahabat dan juga pacar kita yang telah memberikan rasa cinta dan kasihnya kepada kita dengan tulus dan ikhlas sampai saat ini.

Maka dari itu kita tidak rugi sama sekali jika mempunyai rasa cinta dan kasih, karena rasa itulah yang akan membuat hidup kita ini lebih berwarna,lebih berarti dan lebih memiliki semangat untuk menjalani hari -  hari yang indah di depan mata kita untuk mencapai sesuatu yang di inginkan atau cita – cita yang di impikan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar